Babinsa Pasarbatang Motivasi Warga Bangun Pos Kamling
Brebes – Serka Sudirso Babinsa, Babinsa Koramil 01 Brebes Kodim 0713 Brebes, damping warga binaannya untuk melanjutkan pembangunan Pos Kamling di RW. 07 Kelurahan Pasarbatang, Kecamatan/Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Selasa (28/3/2023). Dijelaskan Serka Sudirso, pengamanan swakarsa khususnya di wilayah kelurahan binaannya itu perlu ditingkatkan lagi untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan khususnya di lingkup RW. 07 Kelurahan Pasarbatang. “Beberapa kasus kejahatan yang sedang viral di medsos terjadi karena pelaku menilai bahwa potensi pengamanan di wilayah itu rendah sehingga berani melancarkan aksi kejahatannya,” ujarnya. Menurutnya, keberadaan Pos Kamling juga akan mendidik kepedulian warga setempat untuk lebih peduli lagi terhadap keamanan dan ketertiban di sekitar tempat tinggal mereka. Adanya pos ronda sedikit banyak akan membatasi ruang gerak orang asing yang berniat jahat saat melintasi/berkunjung ke lingkup RW. 07 Kelurahan Pasarbatang. “Sebelumnya warga menilai ling...